Saturday 14 June 2014

AYO KITA HANDSHAKE

Ayo ke Handshake Event

Konsep dari JKT48 adalah "Idol yang dapat ditemui".
Untuk mewujudkan konsep tersebut, hampir setiap hari diadakan show oleh para member di teater JKT48, dan setelah show penonton dapat melakukan hightouch dengan para member.
Di antara hal-hal tersebut, Handshake Event dapat dikatakan sebagai event yang paling penting.
Fans dapat bercengkerama, bericara , dan diharapkan dapat lebih mengenal member satu per satu.
Pada saat yang bersamaan, karena member pun bisa mendapatkan dukungan dan pendapat dari fans, mereka juga akan lebih berkembang dan mendapatkan energi dari situ.
Inginkah anda berpartisipasi pada Handshake Event seperti itu?
Para member senantiasa menanti kedatangan anda sekalian.

Apa Itu Handshake Event?

"Individual Handshake Event" adalah, Handshake Event yang dapat diikuti dengan memilih member yang diinginkan, sebagai hak istimewa yang didapatkan oleh para pembeli Theater CD di Theater JKT48. Pada dasarnya, Tim J dan Tim KIII dan seluruh member Trainee direncanakan akan berpartisipasi.
Pada event ini, bagi para fans yang telah mengenal JKT48 dan membernya merupakan tempat dimana mereka dapat bertemu dan berbicara langsung dengan member.
Bagi anda yang ingin mencari oshimen ataupun telah memiliki oshimen, Individual Handshake Event adalah yang paling tepat.

Lirik Lagu JKT48 - Yuuhi wo Miteiruka? (Apakah Kau Melihat Mentari Senja?)

Lirik Lagu JKT48 - Yuuhi wo Miteiruka? (Apakah Kau Melihat Mentari Senja?)

JKT48 Apakah Kau Melihat Mentari Senja
Salah satu adegan di Video Klip Yuuhi wo Miteiruka?

Seperti apa hari ini yang telah dilewati, pasti terpikir saat di jalan pulang..
Meski ada hal sedih atau pun hal yang memberatkan, tak apa asal yang bahagia lebih banyak..
Karena tidak mau membuat keluarga dan teman, dan orang sekitar jadi khawatir..
Kau paksakan tersenyum, dan membuat bohong sedikit
Janganlah kau pendam semuanya di dalam hati..

* Merasakan angin di saat musim berganti
Dan menyadari bunga di sebelah kaki
Jika dapat mensyukuri keberadaan kecil itu, kita dapat rasakan kebahagiaan..



Reff 1

Apakah kau melihat langit mentari senja?
Waktu pun berlalu dan sosoknya terlihat begitu indah
Yes! Begitulah hari ini berakhir
Malam yang mengulang baru semua, telah datang..
Kau bergegas di jalan pulang seorang diri
Kenapa tidak hargai dirimu sendiri sedikit lagi?
Yuk! Mari lihat sedikit lebih baik
Supaya kau dapat hidup jadi diri sendiri..

Hubungan antar manusia memang merepotkan, tapi kita tak bisa hidup sendiri...
Setiap manusia merupakan makhluk yang lemah, kita haruslah hidup saling membantu..

* Dan kadang-kadang keluar ucapan kasar..
Tak sengaja menginjak kaki seseorang...
Atau salah paham
Berbagai hal yang telah terjadi, tetapi selalu penuh harapan

Reff 2

Apakah kau melihat langit mentari senja?
Mengajar untuk menerima keadaan saat ini dan terus maju
Dan bila kehilangan sesuatu
Pastilah suatu saat nanti hal itu akan tergapai
Langit sekitar mulai berubah menjadi gelap
Dihias oleh titik garis yang terbentuk dari bintang- bintang
Sampai hari esok tiba nanti, lihatlah mimpi seperti dirimu sendiri...

Back to Reff 1

Saturday 7 June 2014

Daftar Isi